Veteran, Nasibmu Kini…

Veteran, Nasibmu Kini…

Beberapa waktu yang lalu, sewaktu berbelanja di Pasar Bandar Buat, bertemu seseorang yang beli Gunting kuku namun tidak bisa lagi memotong kukunya sendiri dan minta tolong ke sipenjual untuk membantu memotong kukunya…., Alhamdulillah, sang penjual pun dengan senang hati memotong kukunya.

Setelah cerita2, terungkap bahwa dia adalah seorang veteran, pejuang bangsa kita yg dulu sangat gagah berani memperjuangkan bangsa ini, namun sekarang nasibnya jauh dari kata sejahtera.

Beliau pagi itu berbelanja ke pasar bandar buat untuk kebutuhan sehari2, biasanya ditemani oleh sang istri tercinta, namun belakangan sang istri mengalami gangguan penglihatan sehingga beban belanja kebutuhan sehari2, memasak dan lain sebagai ditanggungnya saat ini.

Kalau dilihat sekilas, fisiknya tidak lagi sekuat dulu, saat bertemu dipagi itu pun dia dalam kondisi belum sarapan, badannya gemetar krn perut belum terisi.

Beginilah sosok pahlawan bangsa kita, yang seharusnya menikmati kemerdekaan ini dengan hidup yg layak dan sejahtera. Semoga ini menjadi perhatian banyak pihak terutama pemerintah.

Beliau sangat bangga dengan kemerdekaan saat ini, selalu memakai topi dengan simbol “45”.. bukti semangatnya terus membara..

Sang veteran yg mengaku tinggal di Padang Besi inipun berlalu setelah kukunya bersih, dipotong oleh sang pedagang yg baik hati.

Semoga selalu sehat, insya Allah kedepannya akan dimudahkan segala urusan nya.. Aamiinn yra.

Selamat hari kesaktian Pancasila.

Padang, 1 Oktober 2021
Yuhefizar

IAII Sumatera Barat


Ikatan Ahli Informatika Indonesia (IAII) adalah organisasi profesi yang bertujuan meningkatkan kualitas teknologi informasi di Indonesia, melindungi masyarakat dari praktek buruk layanan ahli informatika, meningkatkan kemakmuran, martabat, kehormatan, dan peran ahli informatika Indonesia dalam rangka mencapai tujuan Negara Kesatuan Republik Indonesia yang tercantum pada Pembukaan UUD 1945. Profil IAII