Menjajaki Kerjasama dengan Universita Djuanda Bogor

Bersama Wakil Rektor Univ Djuanda

Jum’at, 18 Nopember 2016, setelah dari pagi hingga siang mengikuti uji kompetensi pengadaan barang dan jasa di Hotel Losari Roxi, siangnya setelah sholat Jumat berangkat menuju stasiun kota, untuk kemudian dengan Kereta Api Commuter menuju Bogor dalam rangka menjajaki kerjasama antara Rintisan Akademi Komunitas Negeri Tanah Datar sebagai Program Diluar Domisili Politeknik Negeri Padang dengan Universitas Djuanda Bogor.

 

Alhamdulillah perjalanan yang ditempuh selama 2 jam dari Stasiun Kota menuju Bogor berjalan lancar dan nyaman, namun dari informasi teman-teman jika pada jam pulang kerja penumpang Commuter sangat padat sehingga kurang nyaman. Sekitar jam 16:30 sampai di stasiun Bogor, di stasiun sudah di tunggu oleh Bpk. Miftah (Wakil Rektor III Univ. Djuanda), kemudian diantar ke hotel yang tak terlalu jauh dari Univ. Djuanda.

Keesokan harinya, Sabtu, 19 Nop 2016, jam 08:15 WIB di jeput dan langsung menuju Kampus Univ Djuanda yang disebut kampus bertauhid ini. Dikampus disambut langsung oleh Wakil Rektor 1, Bpk. Dr. Dede Kardaya, Wakil Rektor 2, Bpk. Ir. Himmatul Miftah, M.Si, Wakil Rektor IV, Bpk. Dr. Setyono, M.Si, serta Bapak Rudi Hartono selaku kepala Biro  TIK Univ. Djuanda. Diskusi yang berjalan lebih kurang 3 jam membahas segala hal terkait dengan kemungkinan kerjasama yang bisa disinergikan antar dua institusi ini termasuk salah satunya tentang TIK.

Alhamdulillah dari pertemuan disepekati beberapa MOU yang bisa dilaksanakan terutama terkait dengan tugas Tri Dharma Perguruan Tinggi serta penyerapan alumni Akademi Komunitas di Kampus Bertauhid ini. Hasil dari pertemuan ini akan di sempurnakan dan akan dilaksanakan penandatangan MOU antar kedua pimpinan lembaga secepatnya.

Bogor, 19 Nop 2016

yuhefizar

IAII Sumatera Barat


Ikatan Ahli Informatika Indonesia (IAII) adalah organisasi profesi yang bertujuan meningkatkan kualitas teknologi informasi di Indonesia, melindungi masyarakat dari praktek buruk layanan ahli informatika, meningkatkan kemakmuran, martabat, kehormatan, dan peran ahli informatika Indonesia dalam rangka mencapai tujuan Negara Kesatuan Republik Indonesia yang tercantum pada Pembukaan UUD 1945. Profil IAII